
Riccardo Montolivo merupakan pemain yang didatangkan AC Milan dari Fiorentina pada bursa transfer musim panas 2012. Wakil presiden AC Milan, Adriano Galliani, telah mengisyaratkan akan menjadikan Montolivo sebagai kapten menggantikan Massimo Ambrosini yang kontraknya akan segera berakhir.
Rencana tersebut yang menjadi alasan kuat I Rossoneri menolak tawaran Sevilla sebesar 20 juta Euro. Ia tampil sebanyak 32 pertandingan musim lalu dan mencetak empat gol.
Di ajang Piala Konfederasi Montolivo sekarang tengah diragukan memperkuat timnas Italia di semifinal. Ia mengalami cedera di bagian kepala setelah mengalami benturan keras. Italia akan menghadapi Spanyol untuk memperebutkan satu tempat di final menghadapi lawan antara Brasil atau Uruguay.
0 komentar:
Posting Komentar