Manuel Pellegrini: Man. City Juara? Belum Tentu

Kemenangan telak 5-1 atas Tottenham Hotspur di White Hart Lane, Kamis (30/1) dini hari WIB, membawa Manchester City ke puncak klasemen Premier League. Meski berada di posisi bagus, pelatih Manuel Pellegrini enggan berandai-andai soal kans juara.


Kini City mengoleksi 53 poin di pucuk klasemen. Mereka hanya terpaut satu poin dari rival terdekatnya, Arsenal. Dengan jarak poin yang dekat, Pellegrini menganggap bahwa masih terlalu prematur untuk membicarakan gelar juara.

"Saya pikir terlalu cepat untuk menyebut kami sebagai favorit juara. Masih banyak pertandingan yang harus dimainkan," ucap sang manajer di situs resmi klub.

"Jika kami terus bermain seperti ini, kami akan punya peluang untuk menang, tapi sekarang masih terlalu dini," imbuh Pellegrini.

Sergio Aguero, Yaya Toure, Edin Dzeko, Stevan Jovetic, dan Vincent Kompany menjadi pencetak gol The Citizens dalam laga di White Hart Lane. Sementara itu, satu-satunya gol Spurs datang dari Etienne Capoue.

Luke Shaw Hanya Ingin ke Chelsea, Bukan ke MU

Manchester United nampaknya akan gigit jari karena gagal mendapatkan Luke Shaw pada bursa transfer musim dingin. Sebab, bek Southampton itu mengakui bahwa dirinya lebih tertarik berseragam Chelsea.


Seperti diwartakan Mirror, Manchester United telah mengajukan tawaran 22 juta pound untuk mendatangkan Luke Shaw ke Old Trafford. Namun, Shaw mengungkapkan bahwa dirinya tidak berminat untuk berseragam Setan Mer

Drama Tujuh Gol di Villa Park Stadium

Pertemuan dua klub papan tengah Premier League antara Aston Villa menghadapi West Bromwich Albion (WBA) ternyata berlangsung seru. Ada total tujuh gol yang hadir, di mana enam diantaranya lahir di 45 menit pertama.

WBA yang tampil sebagai tim tamu, berhasil unggul cepat di menit ke-4 melalui Cris Brunt dan golbunuh diri Fabian Delph di menit ke-9. Namun, Aston Villa tidak mau menyerah begitu saja dan sukses membalikkan keadaan melalui gol Andreas Weimann di menit ke-12, Leandro Bacuna (25), serta aksi Delph (37) untuk membayar kesalahan di awal pertandingan.

Skor 3-2 untuk tim tuan rumah membuat atmosfer Villa Park meledak seketika. Namun, jelang akhir 45 menit pertama, Youssouf Mulumbu sukses membuat skor kembali imbang dimenit ke-43 dengan memanfaatkan umpan James Morrision.

Di babak kedua, Villa berhasil kembali mengungguli tamunya itu di menit ke-64 melalui eksekusi tendangan penalti Christian Benteke. Hadiah itu dibetikan wasit setelah striker asal Belgia itu dijatuhkan oleh Diego Lugano di kotak terlarang.

Mengantisipasi akan kembali hadir banyak gol di babak kedua, kedua tim lebih mencurahkan fokusnya dalam bertahan. Namun, hal ini justru membuat kedua tim gagal mencetak gol tambahan yang kedudukan 43 untuk Villa pun bertahan.


Hasil ini membuat Aston Villa mampu naik satu peringkat ke posisi 10, sedangkan WBA harus tertahan di posisi ke-15 hingga pekan ke-23 Premier League.

Singkirkan Levante 9-2, Barcelona ke Semifinal

Barcelona yang telah unggul 4-1 di leg pertama Perempat Final Copa del Rey, menurunkan sebagian besar pemain cadanganya untuk menjamu Levante. Meski demikian, Blaugrana tetap sukses menang besar dengan keunggulan aggregat 9-2.

Ada hal unik yang terjadi di tiga pertemuan terakhir kedua tim. Levante selalu sukses unggul terlebih dahulu atas Barcelona dan pada pertandingan ini Les Granotes berhasil unggul berkat gol bunuh diri Sergi Roberto di menit ke-9.

Namun, Barcelona yang hanya menurunkan Andres Iniesta, Francesc Fabregas, dan Alexis Sanchez yang merupakan tim inti Blaugrana, sukses membawa tim untuk membalikkan keadaan atas Levante yang selalu tampil ngotot.

Gol pertama Barcelona berhasil lahir di menit ke-28 melalui Adriano Correia, sebelum ditutup oleh Carles Puyol di menit ke-44 untuk mengakhiri babak pertama dengan kemenangan 2-1.

Di babak kedua, dua pemain inti Barcelona yang hadir sukses mencetak semua gol tambahan. Alexis Sanchez berhasil memborong dua gol di menit ke-50 dan 52, sebelum ditutup oleh Fabregas di menit ke-68 untuk membawa Blaugrana unggul 5-1 di Camp Nou.


Hasil ini membuat Barcelona berhak untuk melangkah ke babak Semifinal untuk menantang pemenang antara Racing Santander menghadapi Real Sociedad yang baru akan bermain pada Jumat (31/1) dini hari WIB. Dua tempat di Semifinal lainnya telah mempertemukan Real Madrid menghadapi Atletico Madrid.

Pellegrini Tunggu Perkembangan Cedera Aguero

Kemenangan 5-1 Manchester City atas Tottenham Hotspur harus dibayar mahal dengan cedera yang dialami Sergio Aguero. Usai mencetak gol pembuka pada menit ke-14, pemain asal Argentina itu harus ditarik keluar sebelum turun minum.


Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, belum bisa memastikan seberapa parah cedera yang dialami Sergio Aguero. Pria Cile itu menegaskan bahwa hingga kini pihaknya masih menunggu dari kabar perkembangan cedera yang dialami penyerang andalannya itu.

"Kami akan melihatnya besok dan dokter akan memeriksa untuk memastikan apa yang terjadi dengan Sergio. Sangat mungkin ini adalah konsekuesni memainkannya dalam satu pertandingan penuh saat menghadapi Watford pada akhir pekan," kata Pellegrini seperti dikutip BT Sports.

"Kami berharap untuk memulihkannya sesegera mungkin," tegas mantan pelatih Malaga itu.
Dilain pihak, Vincent Kompany berharap cedera yang dialami rekan setimnya tidak parah. Sehingga Aguero bisa kembali memperkuat lini depan The Citizens.

"Ini tentu menjadi berita buruk bagi kami. Tetapi, mudah-mudahan ini tidak seburuk apa yang kami bayangkan semoga dia bisa kembali dengan segera," jelas pemain asal Belgia itu.

Mata: Saya, RvP, Rooney Akan Bawa United Meningkat

Baru satu kali tampil dan meraih kemenangan 2-0 atas Cardiff City, Juan Mata mulai memiliki kepercayaan diri yang sangat tinggi. Pemain berusia 25 tahun itu yakin bersama Robin van Persie dan Wayne Rooney akan mampu membawa Manchester United meningkat di tabel klasemen Premier League.

Juan Mata mengaku permainan baiknya di laga debut bersama United bisa semakin baik dari waktu kewaktu. Selain itu, ia yakin bermain bersama striker sekelas Van Persie dan Rooney akan mampu memenangkan banyak pertandingan hingga akhir musim 2013/14.

"Sejujurnya saya tidak banyak berlatih pada pekan lalu karena permasalahan transfer. Jadi saya tahu saya bisa semakin memperbaiki penampilan. Rooney dan Robin adalah dua striker terbaik di dunia. Ini akan menjadi sangat luar biasa untuk terus bermain bersama mereka," tutur Mata kepadametro.co.uk.

"Saya hanya ingin membantu mereka dan membantu tim memenangkan pertandingan. Jika ada klub bisa kembali menanjak di klasemen, kami adalah salah satunya. Ini memang membutuhkan waktu, tapi mudah-mudahan kami bisa kembali meningkat di klasemen."


"Kami akan mencoba untuk memenangkan banyak pertandingan yang kami miliki hingga akhir musim, dan mudah-mudahan semua (pertandingan)." tutur Mata.

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker