MU Siap Datangkan Alexis Sanchez

Manajer Manchester United, David Moyes, mengatakan bahwa dirinya siap mendatangkan Alexis Sanchez pada bursa transfer musim dingin Januari silam. Posisi Sanchez kian teracam seiring pulihnya Lionel Messi.

Sosok Alexis Sanchez dan Manchester United merupakan dua nama yang sulit dipisahkan. Bintang Barcelona itu sempat dikaitkan dengan jawara Premier League 2012/2013 ketika masih diasuh oleh Sir Alex Ferguson.

Seperti diberitakan Sports, Sanchez yang kala itu masih berseragam Udinese sudah membuat kagum Alex Ferguson. Kini, David Moyes siap merealisasikan impian Ferguson untuk membawa Alexis ke Old Trafford.


Kini, Moyes siap memanfaatkan hubungan baik dengan agen sang pemain, Fernando Felicevich, untuk memuluskan langkah Alexis merumput di Premier League bersama Setan Merah.

Manchester United Siap Naikkan Gahi De Gea

Berbagai cara dilakukan Manchester United untuk memagari kiper utama mereka, David De Gea. Sadar si pemain menjadi incaran raksasa Spanyol, Barcelona, Setan Merah siap menaikkan gaji De Gea.


Seperti dikutip The Daily Star, manajemen Manchester United tengah mempersiapkan proposal perpanjangan kontrak dengan gaji baru senilai 75.000 pound per pekan atau naik 15.000 poun dari gaji De Gea sekarang.

David De Gea masih memiliki kontrak hingga 2016 mendatang. Meskipun demikian, Barcelona serius memantai kiper berusia 22 tahun itu untuk membawanya ke Camp Nou ditengah akan hengkangnya Victor Valdes ke AS Monaco.

Blaugrana menilai bahwa sosok De Gea adalah pemain yang cocok untuk mengamankan jala Barcelona.

Thohir Resmi Kuasai Saham Inter Milan

Pengusaha Indonesia, Erick Thohir, akhirnya sah menjadi pemilik Internazionale. Kepastian Thohir telah resmi mengambilalih 70 persen saham I Nerazzurri dikonfirmasi langsung oleh La Beneamata dalam sebuah siaran pers.


Sebelum Internazionale merilis siaran pers pada Selasa (15/10) sore waktu Italia, pada pagi hari Massimo Moratti telah lebih dulu mengungkapkan jika kesepakatan dengan Erick Thohir telah tercapai.

Dengan demikian, pengumuman tersebut menjadi penegasan jika Inter kini telah resmi berpindah tangan dari Moratti ke Thohir. Sebanyak 70 persen saham Inter dikuasai Thohir. 

Melalui perusahaan International Sports Capital miliknya, Thohir akan menggelontorkan dana segar kepada Inter.

"Hari ini F.C. Internazionale Milano SpA ( " Inter " ) dan pemegang saham mayoritas Internazionale Holding Srl, yang sepenuhnya dikendalikan oleh Massimo Moratti, telah menandatangani perjanjian mengikat dengan International Sports Capital ( " ISC " ), sebuah perusahaan yang dimiliki secara tidak langsung oleh Erick Thohir, Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo. 

Dengan 70 persen saham yang dimiliki, tiga pengusaha terkemuka Indonesia tersebut akan menjadi pengendali Inter," tulis pernyataan resmi Inter dikutip dari Football Italia.

Indonesia Sukses Taham Imbang Cina

Walau bermain imbang, pelatih tim nasional Cina, Fu Bo, menilai timnya masih lebih superior dari Indonesia. Kendati demikian, ia mengakui para pemainnya kurang baik dalam penyelesaian akhir sehingga gagal memaksimalkan banyak peluang yang didapat.

Cina harus puas berbagi satu poin menghadapi timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (15/10), dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2015. Masing-masing gol yang tercipta di cetak Wu Xi dan Boaz Solossa.

Tim Negeri Tirai Bambu memang mendominasi jalannya pertandingan menghadapi skuat Jacksen F. Tiago yang tidak mendapat dukungan penuh dari suporter fanatik Tim Merah Putih. Cina memang mendapatkan banyak peluang di sepanjang jalannya pertandingan, namun hanya mampu mencetak satu gol.

"Tim kami tentu saja lebih kuat dari tim Indonesia. Tim yang lebih lemah pasti mengandalkan serangan balik," kata Fu Bo.


"Kami memiliki banyak peluang. Sayangnya kami kurang baik dalam melakukan penyelesaian akhir," nilainya.

Real Madrid Kemungkinan Jual Benzema Kepada Arsenal

Setelah menjual Mesut Ozil, Real Madrid nampaknya merasa nyaman berbisnis dengan Arsenal. Dan kini mereka disebut siap juga melepas Karim Benzema ke London.

Form Benzema di Bernabeu memang tengah menukik, terutama sepeninggal Ozil yang selama ini menjadi 'pelayannya'. Dalam delapan laga terakhir Los Merengues, penyerang Prancis berusia 25 tahun itu hanya mampu mendonasikan dua gol saja.

Menurut sumber internal klub, pelatih Carlo Ancelotti kini dipercaya mulai hilang kesabaran dengan Benzema. Dan The London Evening Standard menyebut jika Madrid mempersilakan The Gunners membeli eks penyerang Lyon itu dengan harga diskon saat bursa transfer dibuka lagi Januari nanti.

Presiden Madrid, Florentino Perez pun diyakini masih merasa lini depan mereka perlu suntikan tenaga, bahkan setelah mereka menjadikan Gareth Bale sebagai pemain termahal dunia. Dan dengan niat mendatangkan nama baru, Benzema disebut bakal jadi korban amputasi skuat awal tahun depan. 

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker