Dipecundangi Stoke, Ini Komentar David Moyes

Manchester United gagal melanjutkan tren positif di pekan ke-24 Premier League. Setan Merah takluk 2-1 oleh tim tuan rumah, Sunderland, Sabtu (1/2). Manajer David Moyes menyebut timnya hanya kurang beruntung.


Bertandang ke Britannia Stadium, Manchester United harus tertinggal terlebih dahulu melalui gol Charlie Adam pada babak pertama. Setan Merah baru mampu menyamakan kedudukan melalui Robin van Persie awal babak kedua.

Harapan United meraih poin penuh akhirnya sirna usai Adam kembali kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-52 sekaligus memberikan kekalahan untuk juara bertahan Premier League itu.

Manajer David Moyes mengaku bahwa dirinya bingung harus melakukan apa untuk meraih kemenangan. Padahal, timnya mendapatkan banyak peluang dalam pertandingan tersebut.

"Saya tidak tahu lagi harus berbuat apa untuk meraih kemenangan. Saya kira kami sangat tidak beruntung. Kami bermain bagus di kondisi yang sulit, tetapi kami harus kalah berkat satu gol yang aneh karena berubah arah," kata Moyes, kepada BBC.

"Harusnya kami bisa mencetak banyak gol mengingat peluang yang dimiliki. Kami yang harus disalahkan atas kekalahan ini," jelas pria Skotlandia itu.

Buruan Arsene Wenger Ternyata Bukan Julian Draxler

Arsene Wenger memastikan Arsenal tidak akan merekrut Julian Draxler pada hari terakhir bursa transfer Januari 2014, (31/1). Kendati demikian, Wenger mengaku tetap berusaha mendatangkan setidaknya satu pemain baru.

Beberapa hari terakhir pemberitaan Julian Draxler akan bergabung dengan Arsenal santer terdengar. Pemain Schalke 04 ini disebut-sebut akan didatangkan ke Stamford Bridge tepat pada hari terakhir sebelum bursa transfer resmi ditutup.

"Situasi mengenai Draxler adalah sesuatu yang dibuat-buat oleh media, bukan saya. Ia akan tetap di Schalke," kata Wenger seperti dilansir Soccerway.

Cedera yang dialami Theo Walcott, Aaron Ramsey, dan Jack Wilshere memang membuat Wenger berencana mendatangkan pemain baru. Akan tetapi, Wenger tidak menyebutkan pemain mana yang tengah diupayakan direkrut The Gunners.


"Kami tetap berusaha mendatangkan satu pemain karena Ramsey cedera dan Flamini mendapat hukuman larangan bermain. 80 persen aktifitas transfer terjadi pada hari terakhir," ujarnya.

Ditahan Imbang Hull, Tim Sherwood Berang

Tottenham Hotspur gagal membawa pulang poin sempurna dalam lawatannya ke KC Stadium, kandang Hull City. Spurs harus berbagi angka 1-1 dengan The Tigers. Manajer Tim Sherwood mengaku kecewa dengan hasil tersebut.


Hull City berhasil unggul terlebih dahulu atas Tottenham Hotspur pada menit ke-12 melalui gol Shane Long. Beruntung, The Lilywhite memiliki Paulinho yang menyamakan kedudukan pada menit ke-60.

Manajer Tim Sherwood mengaku kecewa timnya gagal meraih kemenangan di KC Stadium. Padahal, Sherwood menilai timnya memiliki banyak peluang yang gagal dimaksimalkan menjadi gol.

"Di ruang ganti, kami sangat kecewa dengan hasil ini. Sebab, kami datang ke sini untuk memenangkan pertandingan. Saya mengatakan sebelum pertandingan ini bahwa setiap tim bermain dengan misi mereka sendiri dan kami tidak boleh membiarkan tim lain lebih baik dari kami," kata Sherwood seperti dikutip situs resmi klub.

"Anda harus memberikan pujian kepada Hull. Mereka berjuang hingga menit akhir. Mereka memiliki semangat dan mereka juga sudah mengalahkan beberapa tim terbaik di sini," puji Sherwood.

Dua Gol Charlie Adam Hadirkan Mimpi Buruk untuk MU

Manchester United kembali menelan kekalahan musim ini. Kali ini mimpi buruk itu datang dari klub penghuni zona degradasi, Stoke City. United ditekuk 2-1 di Britannia Stadium dalam lanjutan Premier League pekan ke-24, Sabtu (1/2).

Stoke tampil penuh percaya diri di hadapan pendukungnya sendiri. Mereka mampu membuat sejumlah kejutan dari menit awal pertandingan, sehingga menyulitkan barisan pertahanan United yang dipimpin Patrice Evra.

Permainan menyerang Stoke berbuah manis pada menit ke-38. Charlie Adam berhasil memanfaatkan kelengahan lini belakang United untuk merobek gawang David De Gea. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, United yang ingin membawa pulang poin penuh mampu tampil lebih baik. Gol yang dinantikan akhirnya datang pada menit ke-47 setelah Robin van Persie memaksimalkan umpan Juan Mata.

Namun, keunggulan United tidak bertahan lama. Untuk kedua kalinya, Charlie Adam mengejutkan Wayne Rooney cs. lewat golnya pada menit ke-52 setelah memaksimalkan umpan Marko Arnautovic.

Meski mencoba mengimbangi kedudukan, upaya United tidak berbuah hasil. Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan berakhir. Kemenangan ini membawa Stoke melesat ke peringkat 11 dengan nilai 25.

Kememangan ini sekaligus membuat Stoke mengukir sejarah dengan mengalahkan United untuk kali pertama sepanjang sejarah Premier League.

Sementara itu, United masih tertahan di peringkat tujuh dengan torehan 40 poin, hasil 12 kali menang, empat kali seri dan delapan kali kekalahan.

Susunan pemain:

Stoke: Begovic,Pieters, Wilson, Shawcross,  Cameron, Whelan, Odemwingie, Arnautovic (Assaidi 72'), Adam, Walters (Ireland 60'), Crouch.

Man United: De Gea, Evra,Jones (Welbeck 45'), Evans (Rafael 11'), Smalling, Mata, Rooney, Carrick, Young, Cleverley,  Van Persie (Hernandez 78').

Valencia Benamkan Barcelona di Camp Nou

Valencia menjadi batu sandungan yang cukup besar bagi Barcelona pekan ini. Secara mengejutkan, Los Che mampu mencuri poin penuh di Camp Nou usai mengalahkan Barca dengan skor 3-2, Sabtu (1/2).

Tampil di depan dukungan penuh, Barcelona mampu unggul terlebih dulu lewat aksi Alexis Sanchez pada menit ketujuh. Sayap andalan asal Cili itu berhasil memaksimalkan umpan Messi untuk membobol gawang Diego Alves.

Tertinggal 0-1, Valencia tampil tetap tenang. Mereka sanggup menahan gempuran bertubi yang dilancarkan Barcelona dengan sabar. Hasilnya berbuah manis pada menit ke-44, Dani Parejo berhasil mencetak gol penyama kedudukan.

Bermain imbang 1-1 di babak pertama, kedua tim langsung melancarkan serangan di babak kedua. Namun, dewi fortuna lebih berpihak ke kubu Valencia. Mereka mampu balik unggul pada menit ke-48 lewat kaki Daniel Piatti.

Tertinggal 1-2, Barcelona nampak panik. Mereka meningkatkan intensitas serangan ke gawang Valencia. El Barca mendapat hadiah penalti pada menit ke-54. Messi yang berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Skor menjadi imbang 2-2.

Mimpi buruk Barcelona datang di menit ke-59. Paco Alcacer berhasil membawa Valencia kembali memimpin 3-2 setelah memaksimalkan umpan Sofiane Feghouli. Ironisnya, Barca tidak mampu mencetak gol penyeimbang kedudukan.

Skor 3-2 bertahan hingga laga berakhir. Kemenangan ini membuat Valencia naik ke posisi delapan dengan nilai 28. Kekalahan ini tentu menjadi kerugian besar bagi Barca yang tengah bersaing ketat dengan Atletico dan Real Madrid.

Barca mengoleksi 54 poin. Jika Atletico dan Real Madrid yang menduduki posisi kedua dan ketiga berhasil memetik kemenangan di laga pekan ini, bisa dipastikan Barca akan melorot ke posisi tiga.

Susunan pemain

Barcelona: Valdes, Pique, Mascherano, Alba, Alves, Fabregas (Tello 77'), Xavi (Iniesta 65'), Busquets, Pedro, Sanchez, Messi


Valencia: Alves, Bernat, Barragan, Costa, Mathieu, Piatti (Cartabia 87'), Romeu, Feghouli, Fuego, Parejo (Michel (90+3'), Alcacer (Vargas 73')

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker