Chelsea Siap Buang Empat Demi Dua Striker

Manajer Chelsea, Jose Mourinho dikabarkan telah siap untuk melepas empat strikernya, yaitu Fernando Torres, Demba Ba, Samuel Eto'o dan Romelu Lukaku. Hal ini dilakukan demi mendapatkan dana untuk merekrut merekrut dua striker baru, Diego Costa dan Mario Mandzukic.

Meskipun memiliki dana yang cukup tanpa harus menjualsemua strikernya, Chelsea tampaknya harus tetap melakuannya. Hal itu dikarenakan adanya aturan Financial Fair Play yang dikeluaran oleh UEFA kepada semua klub di Eropa.

Pemilik Chelsea, Roman Abramovich pun tidak akan menghalang-halangi niat Mourinho untuk menjual atau meminjamkan striker seharga 50 juta pound-nya yang sempat menjadi 'pemain kesayangan' karena harganya, Fernando Torres. Abramovich pun sudah lelah menunggu ketajaman striker berusia 30 tahun itu kembali sejak didatangkan pada Januari 2011 dari Liverpool.

Selain itu, Romelu Lukaku juga dikabarkan telah mendapatkan klub baru, tempat untuk dirinya berkembang sebagai striker muda. Selain itu Demba Ba dan Samuel Eto'o juga diharapkan untuk pergi, demi mengurangi beban gaji pemain The Blues yang sudah sangat tinggi.

Mourinho diperkirakan bisa mendapatkan dana sebesar 32 juta pound dengan melepas Lukaku dan Demba Ba. Dana sebesar itu dibutuhkan untuk bisa menebus klausul pembelian Diego Costa dari Atletico Madrid.


Sedangkan sisanya dengan melepas Torres dan Eto'o yang diperkirakan tidak akan terlalu tinggi, bisa digunakan untuk mendatangkanMandzukic dari Bayern MUenchen. Striker asal Kroasia itu tengah terancam di Die Bayern, setelah kepastian datangnya Robert Lewandowski dari Borussia Dortmund.

Kalahkan Betis, Barcelona Tempel Atletico

Barcelona sukses menempel ketat Atletico Madrid di puncak klasemen sementara La Liga setelah menang 3-1 atas Real Betis pada pertandingan lanjutan La Liga di Camp Nou, Sabtu (5/4). Kemenangan ini membuat Barca mengoleksi 78 poin, tertinggal satu poin dari Atletico Madrid.

Barcelona unggul cepat pada menit ke-14 setelah Alexis Sanchez dijatuhkan Jordi Figueras di kotak penalti. Lionel Messi yang dipercaya sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna.

Keunggulan 1-0 membuat Barca semakin termotivasi untuk menambah keunggulan. Akan tetapi, lini belakang Real Betis tampil solid sehingga menyulitkan Messi dan Sanchez untuk menembus ke kotak penalti.

Setelah unggul 1-0 di babak pertama, intensitas serangan Barca meningkat di babak kedua. Begitu juga dengan Betis, yang selalu mencoba menyamakan kedudukan.

Barca mampu menambah keunggulan setelah Figueras mencetak gol bunuh diri pada menit ke-67. Figueras berusaha memotong bola dari Adriano, tetapi bola justru masuk ke gawangnya sendiri.

Tak lama setelah Barca mencetak gol kedua, Betis memperkecil kedudukan lewat aksi Ruben Castro. Castro berhasil melepaskan tendangan keras yang gagal dihalau Pinto.

Memasuki menit ke-85, Barca mencetak gol tambahan lewat aksi Messi. Antonio Adan sebetulnya sempat menghalau penalti Messi, namun Messi mampu memanfaatkan bola liar yang bergulir di muka gawang Betis.


Kedudukan 3-1 bertahan hingga pertandingan berakhir. Kemenangan ini membuat Barca mengoleksi 78 poin, tertinggal satu poin dari Atletico Madrid. Sementara posisi ketiga diduduki Real Madrid (73 poin).

Mata Cemerlang, Man. United Kembali Menang

Juan Mata tampil cemerlang, Manchester United kembali menang. Sepasang gol Spaniard mengawali pesta empat gol kemenangan Red Devils atas Newcastle United di St. James Park pada pekan ke-33 Premier League, Sabtu (5/4).


Man. United menang lagi. Setelah Aston Villa yang dibekap 4-1 pada pekan ke-32, kini giliran The Magpies digulung 4-0. Mata menjadi bintang kemenangan pasukan David Moyes. Gol-golnya menginspirasi kemenangan Man. United.

Eks pemain Chelsea tersebut berhasil membuka skor ketika laga berjalan setengah jam lebih (39'). Tak puas hanya dengan satu gol, pemain berusia 25 tahun ini kembali menjebol gawang Rob Elliot pada babak kedua (50').

Dua gol awal Mata memudahkan Man. United mencetak gol-gol lainnya. Terbukti, selang 15 menit dari gol kedua Mata, giliran nama Javier "Chicharito" Hernandez yang masuk scoresheet (65').

Parade gol Setan Merah ditutup oleh bocah berusia 19 tahun, Adnan Januzaj. Gol Januzaj pada menit ke-90+3 menggenapkan kemenangan Man. United menjadi 4-0 atas Newcastle.

Tambahan tiga poin dari St. James Park untuk sementara berhasil mengerek posisi Wayne Rooney dkk. ke posisi keenam klasemen dengan koleksi 57 poin dari 33 laga menggeser Tottenham Hotspur yang memiliki 56 poin dari 32 partai ke peringkat ketujuh.

Sedangkan bagi Newcastle, kekalahan dari Man. United ini merupakan yang ketiga secara beruntun. Alhasil, pasukan Alan Pardew tergusur Southampton (48 poin/ 33 laga) ke peringkat kesembilan klasemen dengan koleksi 46 poin dari 33 penampilan.

Susunan Pemain Newcastle United dan Manchester United

Newcastle United: Elliot; Coloccini, Williamson, Santon, Haidara, Tiote, Gosling, Anita, Gouffran (Ameobi 85'), Cisse, L. de Jong (Ben Arfa 61')

Manchester United: Lindegaard; Evra (Buttner 64'), Smalling, Jones, Valencia, Young (Januzaj 18'), Fletcher, Fellaini (Nani 69'), Mata, Kagawa, Hernandez

Arsenal Siapkan 12 Juta Euro untuk Beli Vucinic

Arsenal membidik Mirko Vucinic. The Gunners dilaporkan siap menawarkan uang sebesar 12 juta euro kepada Juventus untuk striker asal Montenegro tersebut.


Kontrak Vucinic bersama Juventus berakhir pada Juni 2015. Namun, ia dispekulasikan tidak akan mendapatkan kontrak baru dan akan dilepas pada bursa transfer musim panas 2014.

Menurut laporan yang dilansir oleh talkSPORT, Arsenal sedang mempersiapkan tawaran untuk pria berusia 30 tahun itu. Tim Gudang Peluru diklaim bersedia memenuhi harga pasaran Vucinic senilai 12 juta euro.

Seperti diketahui sebelumnya, Vucinic nyaris meninggalkan Juventus pada bursa transfer musim dingin Januari 2014, namun kepindahan ke Internazionale dengan skenario pertukaran bersama Fredy Guarin pupus di akhir jalan.

Chelsea Pimpin Klasemen Usai Kalahkan Stoke

Setelah sempat tergusur ke posisi ketiga karena kemenangan Manchester City, Chelsea berhasil melesat ke posisi puncak klasemen Premier League. Keberhasilan ini didapat setelah Chelsea menundukkan Stoke City 3-0 di Stamford Bridge, Sabtu (5/4).

Tampil menyerang sejak awal pertandningan, Chelsea berhasil membuka keunggulan pada menit ke- melalui Mohamed Salah. Salah berhasil menuntaskan umpan silang Nemanja Matic dengan sepakan keras kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Gol Salah membuat kepercayaan diri semakin meningkat. Anak asuh Jose Mourinho itu berulangkali melancarkan serangan yang menyulitkan lini pertahanan Stoke. Namun, tidak ada gol tambahan. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

Memasuki babak kedua, The Blues semakin penasaran untuk menambah golnya. Setelah melancarkan serangan bertubi, momen yang dinantikan lahir pada menit ke-61 lewat aksi sang jenderal lapangan tengah, Frank Lampard.

Tendangan penalti Lampard mampu dihalau kiper Stoke, namun ia bisa memaksimalkan bola liar yang gagal dihalau dengan sempurna untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Kemenangan Chelsea semakin lengkap setelah Willian mencetak gol pada menit ke-72. Gol Willian tercipta berkat umpan matang yang dikirimkan Mohamed Salah. Skor 3-0 bertahan hingga laga berakhir.


Hasil ini membuat mereka mengumpulkan 72 poin dan memimpin klasemen sementara. Liverpool turun ke posisi dua dengan torehan 71 poin, dan tempat ketiga diduduki Manchester City dengan 70 poin.

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker