
Blanc
semakin dekat dikaitkan untuk mengganti Carlo Ancelotti sebagai pelatih Paris
Saint-Germain. Sebuah pernyataan di situs resmi klub mengatakan bahwa Blanc
telah setuju dengan tawaran tersebut meski belum mencapai kesepakatan.
"Sebuah
kesepakatan tercapai hari ini antara Paris Saint-Germain dengan Laurent Blanc
untuk menjadi pelatih baru klub ibukota," demikian bunyi pernyataan
tersebut.
"Kesepakatan
antara mantan pelatih timnas Prancis itu dengan PSG terjalin dengan durasi dua
tahun kontrak. Direncanakan Blanc akan menandatangani kontrak pekan
depan," ungkap pernyataan tersebut.
Blanc
mengundurkan diri sebagai pelatih timnas negara Napoleon Bonaparte itu setelah
Prancis tersingkir di babak perempat final EURO 2012 lalu.
0 komentar:
Posting Komentar