
Namun dua tahun terakhir nama Vidic jarang muncul dalam pertandingan-pertandingan The Red Devils akibat masalah cedera yang berkepanjangan.
Meskipun musim ini telah kembali dan terus tampil dalam empat pertandingan Premier League United, banyak pihak yang mengkhawatirkan kambuhnya cedera dan juga menurunnya performa sang kapten.
Hal itu pula kabarnya yang membuat pihak klub tak kunjung menawarkan perpanjangan kontrak pemain berusia 31 tahun tersebut yang akan habis pada akhir musim ini. Menanggapi rumor tersebut, manajer David Moyes mengemukakan pendapatnya.
"Saya belum membicarakan dengan direksi klub terkait kontrak Vidic. Namun jika melihat performanya sejauh ini, ia layak mendapatkan kontrak baru," ungkap pria Skotlandia tersebut seperti dilansir Guardian.
"Mungkin riwayat cedera juga menjadi pertimbangan klub. Namun saya lihat penampilannya saat ini sangat baik. Semoga ia bisa mempertahankan performanya saat ini tanpa terkena cedera lagi musim ini."
Delapan tahun bermukim di Old Trafford, total Vidic telah tampil dalam 269 pertandingan bagi United di segala ajang dengan catatan 18 gol.
0 komentar:
Posting Komentar