Home » » Prince Boateng: Italia Bukan Negara Rasis Namun Memiliki Fans Rasis

Prince Boateng: Italia Bukan Negara Rasis Namun Memiliki Fans Rasis

Kevin Prince-Boateng menegaskan Italia bukan sebuah negara rasis. Boateng membantah tindakan rasial bukan alasan ia memutuskan pergi dari AC Milan dan bergabung dengan Schalke 04.

Beberapa waktu lalu Chief Financial Officer Schalke 04, Peter Peters mengklaim Kevin Prince-Boateng meninggalkan AC Milan guna menghindari rasisme di Italia.

Akan tetapi, gelandang impresif tim nasional Ghana itu sama sekali tidak membenarkan alasannya pindah ke Jerman karena tindakan rasis yang ditujukan kepadanya selama di Italia. 

Boateng menegaskan dirinya tidak mungkin pergi dari Italia hanya karena pelecehan yang dilakukan oleh segelintir orang tidak bertanggung jawab.


"Saya tidak pergi dari sebuah negara hanya karena sepuluh orang meneriakkan slogan bodoh. Italia bukan negara yang rasis," tegas Boateng seperti dilansir Kicker.

0 komentar:

Posting Komentar

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker