Home » » Dortmund Libas Stuttgart 6-1

Dortmund Libas Stuttgart 6-1

Tujuh gol terjadi saat Borussia Dortmund menghadapi VFB Stuttgart di Signal Iduna Park dalam laga lanjutan Bundesliga, Sabtu (2/11/2013) dini hari WIB. Pasukan Jurgen Klopp sukses mengakhiri laga dengan skor akhir 6-1.
 
Setengah lusin dari Dortmund, tiga di antaranya dicetak oleh Robert Lewandowski dan sisanya diciptakan oleh Papastathopoulos dan Pierre Aubameyang. Sedangkan gol hiburan dari Stuttgart dicetak oleh Karim Haggui.
 
Kemenangan ini membuat Dortmund menjadi pemuncak klasemen dengan 28 poin, sekaligus menggeser Bayern Munich. The Bavarians sendiri yang kini memiliki 26 poin baur akan bertanding malam ini melawan Hoffenheim.
 
Jalannya Pertandingan:
Sejak menit awal berjalan, Dortmund langsung tampil menekan pertahanan Stuttgart. Tampil di hadapan publik sendiri memang membuat semangat tim asuhan Jurgen Klopp tampil penuh percaya diri. Sementara tim tamu, juga sesekali melakukan serangan balik untuk mencari gol.
 
Seperti biasa, Dortmund menempatkan Robert Lewandowski di lini depan untuk menjadi juru gedor. Dibantu dari lini kedua yang diisi oleh Henrikh Mkhitaryan, Marco Reus dan Jakub Blaszczykowski serangan Dortmund memang tampil sangat variatif.
 
Meski menguasai pertandingan, Dortmund justru kecolongan terlebih dahulu melalui aksi bek Stuttgart, Karim Haggui di menit ke-13. Tuan rumah pun tertinggal 1-0. Usai kecolongan, Dortmund berusaha untuk menyamakan kedudukan. Dan pada menit ke-19, memanfaatkan umpan Nuri Sahin bek Papastathopoulos mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
 
Selang tiga menit kemudian, giliran Marco Reus yang mampu membuat Dortmund unggul 2-1. Hingga turun minum, kedua tim tidak menambah pundi-pundi golnya.
 
Masuk di babak kedua, pertandingan berjalan dengan tempo cepat. Stuttgart juga sudah mulai menemukan ritme permainan karena mampu menerobos pertahanan Dortmund. Gol yang dinantikan Dortmund akhirnya datang lewat aksi Lewandowski. Tidak tanggung-tanggung, striker asal Polandia itu mampu mencetak dua gol dalam tempo dua menit.
 
Memasuki menit ke- 54, Lewandowski mampu meneruskan umpan back heel dari Reus lalu membawa Dortmund unggul. Menit ke-56, Lewandowski kembali mencetak gol usai melakukan duel dengan bek Stuttgart dan tuan rumah pun unggul 4-1.
 
Masuk di menit ke-65, Lewandowski nyaris menambah gol, namun tendangan kerasnya dari luar kotak penalti masih mampu dihalau oleh Sven Ulreich. Meski sudah unggul cukup jauh, Dortmund tetap menekan Stuttgart. Alhasil, menit ke-71, Lewandowski mampu menciptakan hattrick usai memanfaatkan bola liar di mulut gawang Stuttgart. Dortmund memimpin 5-1.
 
Pemain pengganti Aubameyang juga tidak mau ketinggalan untuk memberikan sumbangsih kepada timnya. Masuk di menit ke-81, Aubameyang mampu mencetak gol dengan melakukan bola lambung yang mengecoh Ulreich. Skor pun berubah menjadi 6-1 hingga berakhirnya pertandingan.
 
Susunan Pemain:
Borussia Dortmund: 1. Weidenfeller – 15. Hummels – 25. Papastathopoulos – 29. Schmelzer/37. Durm– 18. Sahin – 16. Blaszczykowski – 6. Bender – 10. Mkhitaryan/23. Schieber – 11. Reus/17. Aubameyang – 19. Grobkreutz – 9. Lewandowski
 
VFB Stuttgart: 1. Ulreich – 5. Haggui – 15. Boka – 3. Schwaab – 2. Sakai – 20. Gentner – 4. Kvist – 8. Leitner/16. Traore – 44. Maxim – 9. Ibisevic/25. Abdellaoe– 19. Werner/7. Harnik

0 komentar:

Posting Komentar

Agen Poker Populer

Agen poker online uang asli yang memberikan pelayanan terbaik serta jaminan menang berapapun pasti di bayar jadi anda tidak perlu ragu lagi bergabung bersama kudapoker