
Ketertarikan beberapa klub besar Eropa seperti Real Madrid dan Manchester United membuat nama Gareth Bale selalu menjadi topik panas di bursa transfer musim panas 2013 mengingat nilai jualnya yang sudah begitu besar. Pemain tim nasional Wales ini dipercaya sudah saatnya bergabung dengan salah satu raksasa Eropa guna dapat memperlihatkan kualitasnya dan bersaing dengan sederet bintang besar lainnya.
Akan tetapi, Tottenham Hotspur juga terus memperlihatkan perlawanan gigih untuk bisa mempertahankan aset terbesar mereka. Dengan adanya Bale dalam skuad White Hart Lane memang dapat membuat harapan Tottenham tetap terjaga agar dapat bersaing musim depan.
"Gareth Bale tidak dijual dengan harga berapa pun," tegas Villas-Boas seperti dilansir ESPN.
Villas-Boas bukan hanya disibukkan untuk berusaha mempertahankan Bale tetap dalam skuadnya. Manajer asal Portugal ini juga harus mengurusi kabar yang menyebutkan dirinya akan kembali pindah ke klub lain.
0 komentar:
Posting Komentar